Lensa Kuliner

Bosan Nasi Goreng Biasa? Coba Nasi Jagung Goreng, Ini Resepnya

Kamu pecinta nasi goreng, tapi bosan dengan nasi goreng biasa? Tenang saja, Indonesia sebagai gudangnya kuliner lezat, tak pernah kehabisan ide untuk menu makanannya yang beragam.

Ada nasi goreng yang bisa kamu nikmati, tanpa perlu menggunakan nasi dari beras seperti biasanya. Kamu bisa menggunakan nasi jagung sebagai penggantinya.

Tak ada sebutan pasti, ada yang menyebutnya nasi jagung goreng atau nasi goreng nasi jagung. Apapun itu, menu ini tentu akan menjadi rasa baru di lidahmu sebagai pecinta nasi goreng.

Cara membuat nasi jagung goreng tak jauh berbeda dari nasi goreng biasanya. Kamu tak perlu mengganti bumbu-bumbunya, hanya perlu mengganti nasi beras dengan nasi jagung. Agar lebih nikmat, kamu juga bisa menambahinya dengan toping favoritmu.

Bahan:

  • Nasi jagung
  • Bawang merah
  • Bawang putih
  • Cabai
  • Minyak goreng, secukupnya
  • Lada bubuk, bila perlu
  • Saus sambal, bila kamu menyukai rasa pedas
  • Kecap
  • Penyedap rasa
  • Telur
  • Sawi hijau atau sawi putih, bila suka
  • Bakso atau sosis, sesuai selera

Cara Membuat:

  • Panaskan minyak goreng di wajan.
  • Tumis bawang merah, bawang putih dan cabai yang sudah dirajang sesuai selera.
  • Tunggu sebentar sampai wangi, sisihkan.
  • Masukkan telur dan orak-arik.
  • Masukkan nasi jagung, toping bakso/sosis dan sawi.
  • Aduk semuanya hingga rata, termasuk tumisan bawang.
  • Masukkan saus sambal, kecap, penyedap rasa, lada bubuk. Koreksi rasa sesuai seleramu.
  • Setelah dirasa matang, sajikan di piring dan nasi jagung goreng pun siap dinikmati! (AKM/L44)
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *