Lensa Olahraga

Argentina Lolos ke Semifinal Piala Dunia 2022 Setelah Kalahkan Belanda

Argentina akhirnya lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Belanda lewat drama adu penalti dengan skor 4-2 pada pertandingan perempat final di Lusail, Doha, Qatar pada Sabtu (10/12) dini hari.

Argentina sejatinya unggul 2-0 lebih dulu melalui gol yang ditorehkan oleh Nahuel Molina dan Lionel Messi. Lalu, Belanda berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat golnya Wout Weghorst pada menit ke-83 dan 90+11.

Jalannya pertandingan Belanda vs Argentina ini berlangsung keras sejak babak pertama hingga laga usai. Total ada sembilan kartu kuning dikeluarkan wasit di pertandingan ini.

Belanda dan Argentina yang tidak ingin kecolongan gol dengan bermain hati-hati di awal babak pertama.

Hingga menit ke-20, tidak ada peluang yang membahayakan gawang dari kedua tim. Bahkan, Argentina yang mengandalkan Lionel Messi di lini depan belum bisa membongkar pertahanan Belanda yang dijaga oleh Virgil Van Dijk.

Sedangkan serangan Belanda yang dimotori Memphis Depay dan dukungan dari Cody Gakpo, juga masih suka mandeg di lini pertahanan Tim Tango.

Sampai pada akhirnya, pada menit ke-35 Argentina berhasil mencetak gol pertamanya oleh Nahuel Molin, dan disusul gol kedua oleh tendangan penalti Lionel Messi pada menit ke -71.

Dengan semakin unggulnya Argentina, Belanda pun terus menekan pertahanan Argentina jelang pertandingan berakhir. Hingga pada akhirnya Belanda bisa menyamakan kedudukan 2-2 lewat gol Weghorst di menit 101.

Situasi itu membuat pertandingan berlanjut dengan extra time. Namun, skor 2-2 tak berubah sampai waktu tambahan berakhir.  Laga pun berlanjut ke babak adu penalti dan hasilnya, Argentina memenangi adu penalti atas Belanda dengan skor 4-2.

Dengan kemenangan tersebut, Argentina akan menghadapi Kroasia pada semifinal Piala Dunia 2022 yang akan digelar di Lusail Iconic Stadium, Lusail pada Rabu (14/12) dini hari WIB. (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *