Lensa Sinema

Ancika: Dia yang Bersamaku 1995, Dilan Setelah Milea

Sequel terbaru dari film Dilan akhirnya siap tayang di layar lebar tanah air. Setelah sukses dengan film sebelumnya yaitu Dilan 1990, Dilan 1991, dan Milea: Suara dari Dilan, penulis Pidi Baiq akan menayangkan kisah baru berjudul Ancika: Dia yang Bersamaku 1995.

Jika tiga film sebelumnya diproduksi oleh Max Pictures dan Falcon Pictures, Film Ancika ini diproduksi oleh Enam Sembilan Production dan The PanasDalam Pictures.

Film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 ini dijadwalkan tayang di bioskop pada 11 Januari 2024 mendatang. Film ini akan menampilkan kisah romansa Dilan dengan wajah-wajah baru.

Tidak sama seperti film sebelumnya yang menggunakan Iqbal Ramadhan sebagai Dilan, pada film kali ini akan menggaet Arbani Yasiz untuk memerankan sebagai Dilan tahun 1995. Selain itu, ada juga Zee JKT48 yang akan berperan sebagai Ancika, pacar baru Dilan.

Meski menampilkan wajah baru, film ini akan tetap menyuguhkan kisah romansa anak SMA ala Dilan. Namun, kali ini pasangan Dilan tidak lagi Milea, melainkan Ancika.

Sinopsis

Sama seperti judulnya, Ancika: Dia yang Bersamaku 1995, film ini melanjutkan kisah cinta Dilan setelah berpisah dengan Milea.

Di sini Dilan diceritakan sudah duduk di bangku perkuliahan dengan melanjutkan pendidikannya di ITB. Ia pun bertemu dengan Ancika, gadis cantik, pemberani dan populer yang masih duduk di bangku SMA.

Namun, sosok Ancika berbeda dengan Milea. Ancika merupakan perempuan yang sulit didekati apalagi diajak pacaran. Perempuan itu menganggap pacaran hanya buang-buang waktu saja.

Awalnya Ancika memandang Dilan sebagai orang yang selalu bertingkah aneh dan menyebalkan. Seiring berjalannya waktu, Ancika pun berpikir bahwa Dilan sebenarnya adalah orang yang baik dan menyenangkan.

Dari sinilah kisah cinta keduanya ini pun dimulai. Dilan yang merupakan mahasiswa cerdas akan selalu membantu Ancika dalam mengerjakan tugas-tugas sekolahannya.

Namun, tak semulus yang dibayangkan, kisah keduanya itu akan dihadang banyak rintangan. Lika-lika masa lalu Dilan dan Milea pun juga akan menjadi batu sandungan hubungan keduanya.

Untuk bisa lebih mudah memahami alur cerita dari film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 ini, disarankan untuk menonton tiga film sebelumnya.

Film ini pun terhitung sudah tiga tahun sejak film terakhir Dilan tayang di bioskop. Dengan itu, film Ancika ini sangat dinanti-nantikan oleh para penggemar Dilan.

Penulis: Chumaida

Editor/redaktur: Rizky/Wara

Baca Juga : Bu Tejo Sowan Jakarta, Sequel Film ‘Tilik’ Siap Tayang Awal Tahun

Share