Headline

Jelang Idul Fitri, BI Siapkan Uang Tunai Rp175,26 Triliun

Guna memenuhi kebutuhan selama bulan Ramadhan dan untuk menyambut hari raya Idul Fitri 1443H mendatang, Bank Indonesia (BI) mengumumkan bahwa pihaknya telah menyediakan uang tunai sebesar Rp175,26 triliun. Jumlah tersebut, dikatakan naik 13,42% dari tahun sebelumnya.

Kepala Departemen Komunikasi, Erwin Haryono, mengatakan bahwa penambahan jumlah uang tunai pada tahun ini, bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat yang kini mulai tampak stabil.

Tak hanya uang tunai, BI juga memberi opsi kepada masyarakat untuk juga memanfaatkan pembayaran non tunai.

“Bank Indonesia juga senantiasa berkoordinasi dengan perbankan dan lembaga terkait untuk memberikan layanan sistem pembayaran tunai dan nontunai guna mendukung kelancaran transaksi di masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri 1443 H,” kata Erwin dalam keterangannya, Senin (4/4).

Dalam hal ini, BI disebut menempuh setidaknya tiga langkah strategis, untuk melancarkan distribusi uang dan pembayaran nasional, juga memfasilitasi kegiatan perekonomian masyarakat.

Pertama, BI telah menyediakan uang layak edar dalam jumlah yang cukup dan higienis, serta layanan penukaran uang di seluruh Indonesia.

Kedua, berkaitan dengan kegiatan transaksi non tunai, seperti QRIS, uang elektronik, BI-FAST dan digital banking. Masyarakat diberi pilihan untuk memanfaatkan layanan tersebut, guna mengurangi kontrak fisik.

Ketiga, BI telah menyiapkan sistem dan layanan kritikal BI guna menjamin keberlangsungan operasional sistem pembayaran. Layanan ini bisa diakses melalui Sistem BI-RTGS, Bank Indonesia Scripless Securities Settlement System (BI-SSSS), Bank Indonesia Electronic Trading Platform (BI-ETP), dan SKNBI.

Kendati telah disiapkan dana sebesar tersebut dan sistem yang sudah siap, namun BI mengimbau kepada masyarakat, agar dapat mengelola dan berbelanja dengan cermat, berhemat, serta merawat uangnya dengan baik. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *