Lensa Jogja

Gawat!! Pasutri Di Sleman Diburu Para Dermawan

Pandemi Covid-19 bukan berarti menjadi penghalang untuk saling berbagi terhadap satu manusia dengan manusia lainnya, jiwa gotong royong yang telah tertanam di benak insan Indonesia tersebut ternyata membawa berkah tersendiri bagi yang melakukannya. (17/02/2021)

Seperti yang dilakukan oleh Budi Prihantini, seorang pengusaha pempek di Sleman, Yogyakarta yang membagikan produknya  untuk dibagikan kepada tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan  dalam melawan virus corona yang kini telah menjangkiti lebih dari 1 juta penduduk Indonesia tersebut. Budi begitu panggilan akrabnya, dalam sehari dapat membagikan ratusan bungkus pempek buatannya  kepada beberapa rumah sakit  baik di Kabupaten Sleman, Bantul maupun Kota Yogyakarta.

Ide untuk berbagi tersebut diawali pada awal pandemi Covid-19 masuk ke Indonesia  dimana terdapat seorang dermawan  yang ingin memberi makanan kepada tenaga kesehatan  yang tengah berjuang di rumah sakit melihat beratnya perjuangan tenaga kesehatan dalam melawan Covid-19 tersebut  Budi juga terketuk hatinya untuk ikut berbagi  dengan melebihkan porsi pempek yang dibuatnya.

Kegiatan positif yang dilakukan Budi tersebut terus berlanjut hingga kini, dimana banyak tenaga kesehatan yang mengapresiasi perbuatan sosial yang dilakukan Budi dan para dermawan ditengah serba kesusahan saat ini. Menurut ibu tiga anak ini, banyaknya dermawan yang memesan pempek ditengarai karena pempek mengandung protein dan vitamin yang tinggi yang sangat diperlukan dalam menghadapi situasi penularan virus corona yang semakin tak terkendali tersebut.

Budi yang merupakan warga asal Banyuwangi Jawa Timur tersebut, mendapatkan keahlian memasak pempek dari sang mertua  saat tinggal di Palembang, Sumatera Selatan. Kemudian tahun 2011 silam Budi mulai merintis usahanya di Yogyakarta atas permintaan sang anak yang sedang menempuh studi di kota pelajar tersebut.

Usaha yang dijalankan berdua dengan sang suami tersebut masih berjalan hingga kini dan semakin banyak pelanggan yang datang  setelah aktivitas sosial yang dilakukannya viral di media sosial. Kedepannya kegiatan positif tersebut akan terus dijalankannya dengan target pengiriman pempek untuk satu rumah sakit setiap harinya.

“Kita syukurilah. Sejak itu malah banyak sekali itu, apa dermawan yang ngirim ke rekening saya untuk dibuat, itu saya sudah kasih data. Dan kasih saya antarkan ke Bhayangkara, Panti Rini, Rumah Sakit Resnam, Puskesmas Umbulharjo, terus Ludira Husada, Bethesda kemarin, hari ini rencananya RSUD Kota, masih lagi banyak daftar yang mau saya kirim. Setiap hari itu Bu dilakukan. Iya. Semampu saya. Tapi setiap hari targetnya harus ada.” Ungkap Budi Prihantini Meski terus melayani permintaan dermawan untuk berbagi produk pempek yang diberi nama Pempek Samsar tersebut, Budi tetap melayani pembeli yang saat ini hanya dapat dipesan melalui aplikasi layanan ojek online. (Sna/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *