HeadlineLensa Terkini

Ustad Hanan Ataki Dibaiat dan Resmi Jadi Kader NU

Ustadz Hanan Ataki resmi menjadi kader Nahdlatul Ulama (NU), setelah dibaiat oleh Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama  (PWNU) Jawa Timur, KH Marzuki Mustamar, pada Kamis (11/5) kemarin.

Pembaiatan menjadi kader NU tersebut berlangsung bersamaan dengan gelaran halal bihalal 1444 Hijariyah keluarga besar Ponpes Sabilurosyad Gasek, Malang dan disaksikan oleh seluruh jajaran kyai serta tamu undangan.

Dalam kesempatannya, Hanan Attaki mengaku senang dan bersyukur sudah resmi menjadi kader NU. Menurutnya, kini ia bisa belajar dari guru yang jelas sanadnya dan membimbingnya.

“Alhamdulillah, malam ini adalah malam terbaik dalam hidup saya sejak ibu melahirkan saya. Karena bagi seorang mukmin dia dilahirkan 2 kali, pertama jasadnya oleh orang tua biologisnya, kedua dilahirkan ruhiyahnya oleh gurunya atau mursyidnya,” kata Hanan Attaki, dikutip pada Jumat (12/5).

Ia pun menceritakan kronologi dirinya yang akhirnya memutuskan untuk masuk ke dalam keluarga NU.

Menurut Hanan, ia mendapat perasaan ingin masuk NU setelah mendengar cerita istrinya yang merupakan santri dan pernah belajar dengan KH Marzuki.

“Sepulang umrah saya mudik ke Jawa Timur, ke kampung istri di Tuban. Lalu, istri saya bilang bahwa Kiai Marzuki merupakan gurunya saat belajar di Malang. Kemudian istri saya ajak tabarruk, tanpa berpikir panjang langsung berangkat,” jelasnya.

Tak hanya itu, Hanan Attaki juga mengaku tersentuh hatinya saat mendengar KH Marzuki berceramah. Selain isi dakwahnya, juga soal konsep berdakwah ala kyai NU yang sudah seabad ini terus dilanjutkan.

Setelah resmi menjadi kader NU, Hanan berkomitmen untuk sungguh-sungguh belajar dan mengajak anak-anak muda utnuk belajar agama.

“Akhirnya, saya minta izin untuk diangkat menjadi murid beliau. Insyaallah, mulai detik ini akan saya syiarkan ajaran Aswaja ala NU kepada muslimin, khususnya anak-anak muda di Indonesia,” tambahnya.

Ustad Hanan Attaki sendiri selama ini dikenal sebagai pendakwah yang lekat dengan anak-anak muda. Ia juga mendirikan gerakan jihad fisabililah pemuda hijrah. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *