Lensa Sinema

Tayang Hari Ini, Berikut Sinopsis My Lovely Liar Drakor Bergenre Romantis Misteri

Drama Korea terbaru, My Lovely Liar siap tayang hari ini, Senin (31/7) pukul 20.50 KST di chanel tvN.

Drakor ini merupakan comeback drakor dari mantan anggota Wanna One, Hwang Min Hyun dan aktris populer, Kim So Hyun.

Hwang Min Hyun sebelumnya telah sukses membintangi drama Alchemy of Souls, sedangkan Kim So Hyun terakhir membintangi drama River Where the Moon Rises pada 2021 lalu.

Selain dibintangi Hwang Min Hyun dan Kim So Hyun, drama ini juga turut dibintangi aktor dan aktris ternama lainnya seperti Seo Ji Hoon, Uhm Ji yoon, Kim Won Hoon, Ahn Nae Sang, dan masih banyak lagi.

Drama My Lovely Liar ini disutradarai oleh Nam Sung Woo dengan naskahnya ditulis oleh Seo Jung Eun.

Mengusung genre romantis, drama ini akan dikemas dengan sentuhan komedi, misteri, fantasi dan supranatural tentang seseorang yang bisa mendeteksi kebohongan.

Alur dari drama ini akan bercerita tentang sosok perempuan bernama Mak Sol Hee (Kim So Hyun) yang memiliki kemampuan bisa mendengar dan mendeteksi kebohongan.

Namun, ia tak menyukai kemampuannya itu karena menjadikan dirinya tak bisa mempercayai siapa pun.

Seiring berjalannya waktu, Mak Sol Hee pun dapat menerima kemampuannya itu. Dia juga menggunakan kemampuan itu untuk mencari uang dengan bekerja sebagai liar hunter alias pemburu kebohongan

Lalu suatu hari Mak Sol Hee secara tidak sengaja bertemu dengan tetangganya yang bernama Kim Do Ha (Hwang Min Hyun) seorang pria tampan yang bertingkah misterius.

Sosok Kim Do Ha yang seorang produser musik papan atas yang jenius itu berhasil membuat Mak Sol Hee penasaran. Hal itu karena Kim Do Ha selalu menyembunyikan identitas aslinya dan berusaha agar wajahnya selalu tertutup akibat sebuah peristiwa yang terjadi di masa lalu.

Sementara itu, pertemuan dengan Mak Sol Hee itu ternyata membuat Kim Do Ha merasakan hal baru dan mulai memberanikan diri untuk membuka diri kepada orang lain.

Di sisi lain, kemampuan Mak Sol Hee seperti menghilang saat dia berada di dekat Kim Do Ha. Ia pun juga tidak bisa mengetahui apakah Kim Do Ha berbohong atau tidak.

Penasaran dengan kelanjutan kisang Mak Sol Hee dan Kim Do Ha? Langsung saja tonton drama Korea My Lovely Liar.

Sebanyak 16 episode yang akan ditayangkan, My Lovely Liar akan tayang secara perdana di layanan streaming TVING dan dapat disaksikan secara resmi dengan subtitle bahasa Indonesia melalui platform streaming Viu. (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *