Lensa Entertainment

Indonesia Batal Ikut Piala Dunia, FIFA Hapus Lagu Glorious Milik Weird Genius

Bersamaan dengan pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023, FIFA juga telah menghapus teaser lagu resmi pertandingan ini yang sebelumnya diunggah di situs dan akun instagram resmi FIFA.

Diketahui, FIFA sudah merilis teaser lagu resmi Piala Dunia U20 2023 yang berjudul “Glorious” sejak 24 Maret 2023 lalu. Lagu ini dibawakan oleh grup musik Indonesia yakni Weird Genius yang berkolaborasi dengan tiga penyanyi muda Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya.

Mengetahui karyanya tak lagi ada di situs resmi FIFA, Reza Arap, salah satu personel Weird Genius lantas menungkapkan kekecewaannya melalui akun Twitternya @yourbae.

Dalam cuitannya, ia mengaku sangat menyayangkan potensi-potensi yang dimiliki para pemain U20, yang sudah berusaha keras untuk berjuang hingga akhirnya bisa berada di Piala Dunia U20 2023.

Selain itu, ia juga menyebut bahwa pembatalan tuan rumah Piala Dunia ini bisa membuat para pekerja kehilangan pekerjaannya.

“Misal ni amit-amit ta* anj*ng batal total. Buset jek… selaen mimpi tu anak-anak under 20 buat maen bola ilang, coba lu bayangin berapa gede lapangan kerjaan yang ilang. Nga perlu bahas yang major-major. Sesimple di depan area stadion jualan starling, bang abang jualan teh botol, ibu-ibu jualan kerak telor sama gulali kan jadi kaga jualan jek,” tulisnya, dikutip pada Kamis (30/3).

Tak sampai di situ, cuplikan musik video Glorious ini juga sudah diunggah oleh para musisi yang terlibat di media sosial. Namun kini, mereka sudah tak lagi memajang teaser ini, bahkan Weird Genius sendiri.  

Kekecewaan ini juga diungkapkan penyanyi solo, Ziva Magnolya di komentar postingan instagram @ybrap.

“Capek banget mau ngomong,” tulis Ziva. (DRA/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *