Lensa EntertainmentLensa Manca

Imbas Permasalahan Laut China Selatan, Vietnam Sidak Promotor Konser BLACKPINK

Pemerintah Vietnam melakukan penyelidikan terhadap situs website iME selaku promotor dari konser BLACKPINK yang akan digelar di negaranya itu. Hal ini terjadi karena pihak promotor menampilkan peta Laut China Selatan dengan batas-batas yang disengketakan oleh Vietnam.

Melansir dari BBC, Jumat (7/7) Juru bicara Kementerian Luar Negeri Vietnam, Pham Thu Hang mengatakan bahwa promosi yang menampilkan Sembilan Garis Putus-putus di Vietnam merupakan sebuah pelanggaran hukum.

“Promosi dan penggunaan produk atau publikasi yang menampilkan Sembilan Garis Putus-putus di Vietnam merupakan pelanggaran hukum Vietnam dan tidak dapat diterima,” kata Pham Thu Hang.

Ia juga menyebutkan peta yang ditampilkan itu bisa menjadi ‘masalah tombol panas’ dan tindakannya itu tidak dapat diterima.

Kementerian Kebudayaan Vietnam juga tengah menyelidiki insiden tersebut. Penyelidikan itu berawal dari laporan salah satu penggemar yang menemukan Sembilan Garis Putus-putus atau Nine-dash Line di web pihak promotor.

Sementara itu, penyelenggara konser BLACKPINK di Vietnam itu telah meminta maaf atas kejadian tersebut. Pihaknya juga mungatakan peta di situs web-nya itu tidak mewakili wilayah negara manapun.

“Peta yang ada di situs web kami tidak mewakili wilayah negara mana pun dan kami sadar akan menghormati kedaulatan dan budaya semua negara,” tegasnya.

Sebelum kejadian ini, Vietnam juga diketahui melarang penayangan film Barbie karena juga menampilkan peta Laut China Selatan versi Beijing dalam salah satu adegan di dalam film tersebut.

Untuk diketahui, peta dengan Sembilan Garis Putus-putus itu digunakan dalam peta Tiongkok di Laut China Selatan untuk menunjukkan klaim teritorialnya. Garis tersebut juga cukup kontroversial di Vietnam.

Hal ini karena sebelumnya Pengadilan Internasional Den Haag dalam putusan arbitrasi internasional pada 2016 menolak tuntutan Tiongkok yang mengklaim wilayah tersebut merupakan daerah miliknya. Tiongkok pun menolak mengakui putusan tersebut.

Konser BLACKPINK di Vietnam ini sendiri dijadwalkan akan digelar pada tanggal 29 dan 30 Juli 2023 mendatang di Stadion Nasional My Dinh di Hanoi.(SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *