Lensa Manca

1400 Tahanan Palestina Ancam Mogok Makan

Pasca berhasilnya enam tahanan Israel yang kabur dari penjara melalui sebuah trowongan, Senin (6/9). Kini kondisi penjara di sana semakin tidak terkendali. Usai disadari lolosnya enam tahanan tersebut, Israel lantas menyisir daerah-daerah yang dianggapnya sebagai tempat pelarian mereka. Penyisiran tersebut menjadikan empat dari mereka tertangkap kembali.

Melansir dari AFP, Rabu (15/9) Qadri Abu Bakr, Kepala Komisi untuk Tahanan dari Otoritas Palestina. Mengatakan bahwa saat ini kondisi penjara mereka semakin diperketat, semua barang-barang milik tahanan digeledah dan disita.

Kondisi yang semakin mengerikan ini kemudian membuat mereka menginisasikan aksi mogok makan. Diketahui aksi mogok makan itu akan diikuti sebanyak 1400 narapidana warga Palestina. Tidak menutup kemungkinan akan diikuti oleh tahanan lainnya.

“Situasinya sangat buruk di penjara. Itu sebabnya mereka melakukan mogok makan.” Kata Qadri. (MRS/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *