Lensa EntertainmentLensa Selebritis

Diduga Bunuh Diri, Moonbin Astro Ditemukan Meninggal Dunia di Kamarnya

Kabar duka datang dari dunia hiburan K-Pop, salah satu member boygrup ASTRO, Moobin ditemukan meninggal dunia di kamarnya.

Melansir dari Soompi, Kamis (20/4), Kantor Kepolisian Gangnam Seoul Korea Selatan melaporkan Moonbin ditemukan sudah tak bernyawa oleh manajernya pada (18/4) pukul 20.10 KST di kediamannya di distrik Gangnam, Seoul.

Polisi menduga idol usia 25 tahun itu melakukan bunuh diri. Meski demikian, pihak kepolisian akan mendalami lebih lanjut mengenai penyebab kematiannya.

“Kemungkinan karena bunuh diri. Kami saat ini sedang berdiskusi mengenai kemungkinan autopsi untuk menentukan penyebab pasti kematiannya,” jelas pihak kepolisian Gangnam, Seoul, dikutip Kamis (20/4).

Kabar kematian member Astro ini juga telah dikonfirmasi oleh Fantagio selaku agensi yang menaunginya. Pihaknya meminta publik untuk mengindari rumor-rumor negatif terkait kabar duka tersebut.

“Pertama, kami minta maaf karena menyampaikan kabar duka ini. Pada 19 April, member ASTRO Moonbin pergi meninggalkan kita secara tiba-tiba dan menjadi bintang di langit,” tulisnya di pernyataan Fantagio, mengutip dari Instagramnya pada Kamis (20/4).

“Bagi kami lebih memilukan untuk menyampaikan kabar ini secara tiba-tiba kepada para penggemar yang telah mendukung Moonbin. Kami sedih karena kami tahu bagaimana perasaan mendiang yang selalu mencintai dan memikirkan penggemar lebih dari apapun,” lanjutnya.

Fantagio juga mengungkapkan pemakaman Moonbin ini akan digelar secara tertutup. Menurut beberapa laporan, pemakaman ini akan digelar pada (22/4) besok.

Kepergian Moonbin ini sukses mengejutkan publik terkhusus para penggemarnya. Dimana saat ini ia sedang aktif promosi sub unitnya bersama Sanha.

Moonbin dan Sanha juga dijadwalkan akan menggelar Fanmeeting dan Konser (fanco) di Jakarta, Indonesia, pada 13 Mei 2023 mendatang. Namun, dengan adanya kabar duka ini, acara tersebut terpaksa dibatalkan.

Moonbin sendiri lahir pada 26 Januari 1998. Ia memiliki adik perempuan bernama Moon Sua yang juga idol K-Pop, member dari girlgrup Billie yang baru saja debut tahun lalu.

Sebelum debut bersama ASTRO pada tahun 2016, Moonbin memulai karirnya sebagai model. Ia juga pernah tampil di drama korea Boys Over Flower (2009), To Be Continued (2015), dan juga series The Mermaid Prince (2020). (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *