HeadlineLensa Terkini

TNI Siap Bantu Autopsi Ulang Brigadir J, Panglima: Kami Datangkan Dokter Senior

Rencana autopsi ulang jasad Brigadir J yang sebelumnya disampaikan oleh Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim, Brigadir Jenderal Andi Rian Djajadi, kemudian mendapat respon dari Panglima TNI Andika Perkasa.

Dalam keterangannya persnya, Jumat (22/7), Andika menyebut bahwa pihaknya siap membantu segala kebutuhan autopsi ulang Brigadir J apabila diperlukan.

“Permintaan misalnya tenaga dokter, rumah sakit, saya pasti siap, ini kan kemanusiaan. Tetapi memang saya ingin memastikan detailnya, supaya saya bisa mengawasi,” kata Andika, dikutip pada Sabtu (23/7).

Ia juga menambahkan, bahwa dirinya akan memilih langsung rumah sakit dan dokter ahli yang akan dibutuhkan untuk autopsi jasad Brigadir J.

“Sehingga saya harus pasti rumah sakit mana, tim dokternya pun kita pilih yang senior, sehingga mereka bisa mmeberikan penilaian dari segi keilmuan itu lebih maksimal,” lanjutnya.

Andika memastikan, bahwa pihak rumah sakit dan tim dokter yang dipilih nantinya, tidak akan mendapatkan intervensi dari pihak manapun, sehingga mereka bisa memberikan hasil autopsi yang sebenar-benarnya.

Sebelumnya, rencana untuk melakukan autopsi ulang jasad Brigadir J merupakan permintaan dari pihak keluarga. Sebagaimana diketahui, terdapat banyak luka yang memunculkan dugaan dilakukannya penyiksaan terhadap Brigadir J sebelum meninggal.

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim, Brigadir Jenderal Andi Rian Djajadi, mengatakan bahwa pihaknya pun akan menggandeng Persatuan Dokter Forensik Indonesia, Kompolnas dan Komnas HAM, untuk mengawal proses tersebut.

Andi juga memastikan, bahwa hasil autopsi nantinya akan dibuka kepada publik. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *