Lensa Jogja

Tembok Rumah di Kulon Progo Jebol Dihantam Longsor

Tebing setinggi 10 meter longsor dan menerjang rumah milik warga di Padukuhan Kembang, Jatimulyo, Kulon Progo, Senin (5/10) lalu.

Akibatnya, dinding ruang tamu jebol dan melukai salah satu penghuni rumah. Selain menjebol dinding, material longsor juga merusak perabotan ruang tamu milik korban.

Longsor ini terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kulon Progo sejak sehari sebelumnya. Intensitas hujan yang tinggi membuat tebing yang berada di samping rumah Subowo longsor dan langsung menerjang dinding ruang tamu.

Material longsor langsung masuk ke dalam rumah. Bahkan, istri korban yang saat itu sedang beraktivitas di ruang tengah ikut terluka akibat tertimpa reruntuhan tembok.

“Kalau korban nggak ada, cuma istri saya kesampar tembok. Nggak luka, cuma sakit,” jelas Subowo.  

Selain menerjang rumah Subowo, longsor juga menutup akses jalan dari Desa Sidomulyo menuju kawasan wisata Jatimulyo. Warga swadaya membersihkan material longsor dengan alat seadanya agar jalan kembali bisa dilalui.

“Untuk wilayah Jatimulyo, terpantau tiga lokasi rumah yang terkena,” pungkas Serka, selaku Babinsa Jatimulyo. (SA/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *