HeadlineLensa Terkini

Sudah Maafkan Eliezer, Ayah Brigadir J Minta Proses Hukum Tetap Jalan

Keluarga almarhum Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J yang diwakili ayahnya, Samuel Hutabarat, mengatakan bahwa mereka telah menerima permohonan maaf dari Bharada Richard Eliezer atau Bharada E.

“Dalam hal ini, kami memaklumi posisi RE (Richard Eliezer) dalam peristiwa itu. RE kan yang diperintah oleh atasannya untuk menghabisi nyawa almarhum Yosua. Oleh karena itu, kami memafkan Eliezer,” kata Samuel dalam keterangannya, dikutip pada Rabu (19/10).

Kendati telah memaafkan tindak pidana yang merenggut nyawa putranya, Samuel tetap berharap bahwa proses hukum dalam kasus ini tetap berjalan sebagaimana mestinya.

“Tapi kita ikuti terus proses hukum yang berjalan,” ujarnya.

Adapun permohonan maaf Bharada E, sebelumnya telah disampaikan secara terbuka usai menjalani sidang dakwaan perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, pada Selasa (18/10).

Dengan membaca surat permohonan maaf yang sudah ditulisnya, Bharada E juga menyebutkan posisinya dalam kasus ini. Saat tragedi pembunuhan itu terjadi, ia tak memiliki kuasa untuk menolak perintah dari Ferdy Sambo selaku atasannya.

“Saya sangat menyesali perbuatan saya. Namun saya hanya ingin menyatakan bahwa saya hanya seorang anggota yang tidak memiliki kemampuan menolak perintah jenderal,” katanya. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *