HeadlineLensa Terkini

Sindir Ketua KPK Pasca Pelantikan, Eks Pegawai KPK: Sudah Kirim Karangan Bunga?

Tata Khoiriyah, salah satu dari 12 mantan pegawai KPK yang tak menerima tawaran untuk menjadi ASN di institusi Polri, turut memberikan ucapan selamat kepada 44 rekan sejawatnya, yang baru saja dilantik menjadi ASN, pada Kamis (9/12).

Mantan Fungsional Spesialis Humas Muda ini, mengatakan alasannya tidak menerima tawaran menjadi ASN Polri adalah karena ingin fokus berbisnis dan memproduksi Garlic Bread, yang mulai dirintisnya sejak resmi dipecat dari KPK.

Kendati tidak menerima tawaran menjadi ASN di Polri, Tata mengaku senang dan bangga atas pengukuhan ini. Menurutnya, hal ini sudah berhasil melepaskan label yang disematkan oleh Firli Bahuri CS untuk menyingkirkan 57 pegawainya.

“Saya tetap senang dengan tawaran ASN Polri dan mendukung teman-teman yang mengambil. Kenapa? 1. Mematahkan label merah dan tidak bisa dibina yang disematkan Alexander Marwata dan BKN. 2. Memperjelas Pimpinan KPK memang niatnya maunya menyingkirkan 57 orang. Polri saja mau membina dan angkat jadi ASN,” kata Tata dikutip dari akun twitternya, Jumat (10/12).

Lebih lanjut, tak lama setelah 44 rekannya resmi menjadi ASN Polri, Tata kembali mencuit dengan menyindir langsung kepada pimpinan KPK.

“Halo Pak @firlibahuri dan @Nurul_Ghufron, di #HariAntiKorupsiSedunia2021, 44 dari 57 pegawai yang anda labeli merah tanpa alasan yang jelas, sore ini dilantik menjadi ASN Polri. Sudah kirim karangan bunga dan ucapan selamat belum, pak?” tulisnya dengan menyertakan foto pasca pelantikan. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *