Lensa Kuliner

Sentra Gudeg Wijilan, Jujugan Wisatawan Saat Singgah di Yogyakarta

Wisata Kuliner Gudeg Khas Yogyakarta yang terletak di sebelah timur Alun-alun Utara, selalu menjadi jujugan pertama para wisatawan saat berkunjung ke Jogja.

Gudeg Bu Slamet, namanya. Pelopor Gudeg Pertama kali yang ada di Kawasan Wijilan ini, telah berdiri sejak 1946 Silam. Lalu beberapa tahun kemudian disusul oleh Gudeng Yu Djum, Gudeg Bu Widodo, dan yang lainnya.

Usaha Gudeg di kawasan ini, sebagian besar merupakan usaha turun temurun, yang telah dirintis lama oleh para pendahulunya.

“Gudeg Yu Djum sendiri, mulai berdiri tahun 50-an. Pertama kali belum punya tempat hanya jual lapak biasa. Setelah itu sudah ada langganan sendiri semakin rame, akhirnya punya tempat disebelah selatan yang pertama kalinya jualan. Terus punya dapur yang lebih besar juga, sampai akhirnya diteruskan oleh keturunannya. Jadi udah generasi ke-3 kalo sekarang. Untuk gudegnya sendiri, kami punya gudeg basah dan kendil,” ucap Fajar, Operasional Manager Gudeg YU Djum.

Untuk bahan baku Gudeg sendiri, menggunakan Nangka Muda atau sering disebut Gori, yang didatangkan langsung dari daerah Jawa Tengah, karena kualitasnya yang cukup baik.

Hampir semua kios gudeg, mengolah dan memasak dengan cara yang sama. Pengolahan Gudeg sendiri bisa memakan waktu hingga satu hari, yang membuat Gudeg memiliki ketahanan lebih lama dari masakan lainnya.

Dengan perkembangan zaman, ada beberapa kios yang saat ini mulai menambahkan menu gudeg dalam berbentuk kaleng maupun kemasan lainnya. Sehingga para wisatawan, tidak perlu lagi khawatir apabila membawa oleh-oleh khas Yogyakarta yang satu ini. (HR/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *