Sandiaga Janjikan Nakes Liburan Usai Pandemi
Melalui unggahan video di akun twitter pribadinya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyampaikan rencananya yang akan memberi hadiah liburan ke pariwisata ASEAN setelah Indonesia keluar dari belenggu pandemi.
“Setelah pandemi mereda, kita akan berikan reward berupa paket wisata menarik kepada nakes yang sudah berjuang menghadapi pandemi Covid-19 lebih dari 1,5 tahun. Merekalah garda terdepan untuk bisa mengendalikan Covid-19, sehingga EKONOMI BANGKIT dan LAPANGAN KERJA bisa tumbuh kembali.” Tulis Sandiaga, Kamis (29/1).
Dalam potongan video teleconference bersama presiden ASEAN Bussines Club Tan Sri Dr. Munir, Sandi mengatakan bahwa ASEAN sangat beruntung sebagai wilayah yang tidak bermusim, sehingga setiap tahun negara-negara bisa saling mempromosikan pariwisatanya untuk menjalin kerja sama.
“Dan kita bisa mulai dari tenaga kesehatan, mereka yang sudah berjuang, dan sangat lelah menghadapi pandemi.” Tambahnya
(AKM/L44)