HeadlineLensa Terkini

Mantan Raja OTT KPK Lolos Seleksi Administrasi Calon Hakim Agung MA

Harun Al-Rasyid, salah satu dari 57 mantan pegawai KPK dikabarkan telah lolos seleksi administrasi calon hakim agung MA. Diumumkan oleh Komisi Yudisial (KY) dalam jumpa persnya, nama Harun Al-Rasyid berada di urutan ke-26 dari 53 calon hakim agung yang lolos.

“Dr. H. Harun Al Rasyid, S.H., M.Hum., CFE, ASN Kepolisian Negara Republik Indonesia,” demikian isi dari keterangan resmi KY dengan Nomor 10/PENG/PIM/RH.01.02/12/2021, dikutip pada Jumat (31/12).

Harun yang juga baru saja dilantik menjadi ASN di institusi Polri, sebelumnya dikenal dengan julukan Raja OTT. Gelar itu diberikan sebagai apresiasi karena ia selalu berhasil menangkap tangan orang-orang yang terbukti melakukan tindak korupsi.

Namun sayangnya, bersama puluhan rekan sejawatnya, ia terpaksa harus didepak dari lembaga anti rasuah tersebut, sebab dianggap tak lolos dalam Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) yang digawangi oleh Filri Bahuri CS.

Diangkatnya sebagian eks pegawai KPK menjadi ASN di Polri dan lolosnya Raja OTT dalam seleksi calon hakim agung MA ini, jelas semakin membuktikan bahwa TWK yang dipermasalahkan oleh Filr CS, hanyalah taktik untuk menyingkirkan pegawai-pegawai yang berintegritas. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *