Patut Ditiru!! Kodim Bantul Berbagi Kebahagiaan
Rona kebahagiaan nampak terpancar dari puluhan anak yatim dhuafa saat mereka menerima bingkisan Lebaran serta Al Qur’an dari Kodim 0729 Bantul pada Minggu sore.
Bertempat di Balai Desa Wonokromo, Pleret, penyerahan bingkisan secara simbolis dilakukan oleh komandan Kodim 0729 Bantul, Letkol Infantri Agus Indra Gunawan kepada 12 perwakilan anak yatim dhuafa.
Selain bingkisan Lebaran pihaknya juga membagikan 550 nasi kotak untuk berbuka puasa bersama dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Kedatangan rombongan Danramil 0729 bersama rombongan diterima dengan hangat oleh Lurah Desa Wonokromo. Program berbagi ini merupakan bentuk kepedulian TNI dalam membantu warga kurang mampu khususnya di bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah.
Kegiatan TNI peduli yatim dhuafa II merupakan bagian dari kegiatan karya bhakti TNI Sat Kowil Semester 1 tahun anggaran 2021 bertajuk Karya Bakti TNI Pengabdian Untuk Negeri.
Aksi sosial berbagi kebahagiaan ini merupakan hasil kerjasama Kodim 0729 Bantul bersama Komunitas Jeep di Yogyakarta.
Selain di desa Wonokromo kegiatan serupa juga dilaksanakan di TPST Piyungan dengan sasaran warga kurang mampu terdampak covid-19. (Jkp/L44)