Lensa Wisata

Jadwal Rangkaian Acara Waisak 2023 di Candi Borobudur

Untuk menyambut Hari Raya Tri Suci Waisak 2567 BE/2023 yang jatuh pada Minggu, 4 Juni 2023 mendatang, rangkaian acara pun mulai digelar di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah sebagai lokasi puncak perayaan Waisak tahun ini.

Berikut ini rangkaian acara menuju puncak perayaan Waisak, berdasarkan Surat Edaran Pengurus Pusat Perwakilan Umat Buddha Indonesia:

30–31 Mei 2023: Bakti Sosial Pengobatan gratis di zona 2 Candi Borobudur.

2 Juni 2023: Api Dharmia di Mrapen, Grobogan, serta ritual agama di Candi Mendut.

3 Juni 2023: Air Berkah di Umbul Jumprit, Temanggung serta ritual keagamaan di Candi Mendut.

4 Juni 2023 (puncak acara):

  • Jam 05.30–06.30 WIB: Persiapan perayaan Hari Raya Waisak 2023.
  • Jam 06.30–08.30 WIB: Prosesi dari Candi Mendut ke Candi Borobudur.
  • Jam 08.30–08.45 WIB: Penyalaan dupa dan lilin oleh Bhikkhu Sangha, Ketua Umum PERMABUDHI dan WALUBI, Dirjen Bimas Buddha dan jajarannya, Pimpinan Majelis, DPD WALUBI Jawa Tengah
  • Jam 08.45–08.55 WIB: Sambutan Ketua Umum DPP WALUBI, Dra. S. Hartati Murdaya.
  • Jam 08.55–09.05 WIB: Sambutan Ketua Umum Permabudhi, Prof. Dr. Philip K. Wijaya.
  • Jam 10.15–10.25: Renungan Waisak oleh Y.M. Dr. (H.C.). Maha Bhiksu Dutavira Mahasthavira.
  • Jam 10.25–10.35: Tuntutan Meditasi untuk menyambut detik-detik Hari Raya Waisak oleh Bhante Wongsin Labhiko Mahathera (saat meditasi, diharapkan suasana hening, mic dan HP dimatikan).
  • Jam 10.35 WIB: Meditasi menjelang detik-detik Waisak 2023.
  • Jam 10.41–10.49 WIB: Detik-detik Hari Raya Waisak 2567BE/2023 yang ditandai dengan pemukulan gong tiga kali dan pemercikan air suci. Membaca paritta Jayanto, umat bersikap Anjali.
  • Jam 10.50 WIB: Prosesi meditasi selesai dan ditandai dengan pemukulan gong satu kali.
  • Jam 10.50–11.30 WIB: Pemberian pesan Waisak oleh Guru Vajradhara H.H. Chamgon Kenting Taisitupa Rinpoche ke 12 secara virtual.
  • Jam 11.30–13.00: Seluruh umat Buddha yang datang berkumpul di altar utama Candi Borobudur untuk melakukan Pradaksina.
  • Jam 13.00–17.00 WIB: Istirahat, umat Buddha yang datang bisa kembali ke tenda masing-masing majelis untuk melakukan ritual masing-masing di taman Lumbini.
  • Jam 17.00 –19.00 WIB: Acara pelepasan lampion di Lapangan Marga Utama sesi pertama.
  • Jam 20.00–21.30 WIB: Acara pelepasan lampion di Lapangan Marga Utama sesi kedua. (AKM/L44)
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *