Lensa Jogja

Hindari Penumpukan Perjalanan, Warga Mudik Lebih Awal

Penumpang Bandara Yogyakarta Internasional Airport (YIA) di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta, terus meningkat karena warga memilih pulang kampung lebih awal, untuk mengantisipasi puncak arus libur lebaran pada awal Mei mendatang.

Meski ada sedikit kenaikan harga tiket, warga sengaja memilih mudik lebih awal untuk menghindari penumpukan penumpang dan bisa menikmati perjalanan dengan lebih nyaman.

Peningkatan jumlah penumpang yang di terjadi di YIA cukup signifikan, sebanyak 6300 penumpang tercatat menggunakan jasa penerbangan melalui YIA. Jumlah tersebut mengalami pertumbuhan dibandingkan dengan rata rata trafik penumpang perharinya, yakni sekitar 5000 penumpang perhari.

Untuk jumlah penerbangan di bandara YIA sendiri kini ada 76 rute penerbangan, angka tersebut naik dari yang sebelumnya sekitar 48 rute penerbangan.

Kenaikan ini diprediksi akan terus terjadi hingga jelang libur lebaran mendatang, tren kenaikan penumpang terjadi semenjak pemerintah melonggarkan kebijakan terkait transportasi darat, udara maupun laut. Diprediksi, kenaikan jumlah penumpang ini akan mencapai sekitar 12000 orang, pada puncak arus mudik mendatang.

PT Angkasa Pura 1 juga menghimbau kepada seluruh penumpang, agar selalu mematuhi protokol kesehatan di area publik, untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. Selain itu, mereka juga diminta untuk  tiba di bandara 3 jam lebih awal, guna melakukan online chek in dengan mengunduh dan menggunakan e-HAC dan aplikasi PeduliLindungi untuk mempercepat proses pemeriksaan dokumen kesehatan. (SA/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *