Headline

BURT Resmi Batalkan Proyek Pengadaan Gorden RJA DPR RI

Proyek pengadaan gorden untuk Rumah Jabatan Anggota (RJA) DPR RI, yang sempat ramai diperbincangkan karena menelan biaya miliaran, kini telah resmi dibatalkan. Diumumkan oleh Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI, anggaran gorden yang dikisar mencapai Rp43,5 miliar itu, dibatalkan atas kesepakatan bersama.

Diketahui, anggaran tersebut bukan saja untuk gorden, melainkan juga termasuk vitrase dan blind jendela untuk seluruh RJA yang ada di Kalibata dan Ulujami.

“Usai rapat, BURT DPR RI memutuskan bersama Setjen DPR RI untuk tidak melanjutkan pelaksanaan pengadaan gorden-vitrase rumah jabatan anggota RJA DPR RI Kalibata. Hal itu yang menjadi kesimpulan rapat setelah melalui rapat dan diskusi panjang antara BURT dengan Setjen DPR RI,” kata Agung Budi Santoso, Ketua BURT, dalam keterangan resminya, dikutip pada Rabu (18/5).

Melanjutkan pernyataan tersebut, Wakil Ketua BURT, Johan Budi, mengatakan bahwa sebelumnya, pihaknya telah meminta penjelasan dari DPR RI, terkait detail pengadaan anggaran yang mencapai miliaran itu.

Setelah itu, bersama dengan Setjen DPR RI, Indra Iskandar, mereka kemudian memutuskan untuk tidak melanjutkan proyek yang diikuti oleh 49 perusahaan tender tersebut.

“Dari pembahasan yang telah disampaikan baik oleh Sekjen maupun Inspektorat DPR, kami semua bersepakat pengadaan gorden untuk RJA DPR RI Kalibata tahun 2022 tidak dilanjutkan,” kata Johan.

Berkaitan dengan itu, diketahui bahwa dari 49 perusahaan yang mendaftarkan diri untuk ikut dalam tender proyek ini, hanya ada 3 perusahaan yang memberikan tawaran, di antaranya PT Sultan Sukses Mandiri dengan harga penawaran Rp37.794.795.705,00 atau di bawah HPS 10,33%.

Kemudian PT Panderman Jaya dengan harga penawaran Rp42.149.350.236,00 atau di bawah HPS 7,91%, dan PT Bertiga Mitra Solusi dengan harga penawaran Rp43.577.559.594,23 atau di bawah HPS 4,78 persen.

Dalam tahapan selanjutnya, 2 perusahaan yang lolos adalah PT Sultan Sukses Mandiri dan PT Bertiga Mitra Solusi. Sementara PT Panderman Jaya tidak lolos. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *